Acara Pembentukan Dan Launching Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Persampahan Terpadu oleh Bupati Kaimana Freddy Thie, dipusatkan di halaman depan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Kaimana, jalan Kasuarina Krooy Kaimana pada Kamis (24/06/2021).

Hadir pada acara tersebut Bupati Kaimana Freddy Thie, Plt. Sekda Luther Rumpumbo, S.Pd, MM., Kapolres Kaimana AKBP Iwan P. Manurung, SIK., Dandim 1804 Kaimana Letkol Inf. Chairi Suhanda, M.Han, Danyon 764 Iamba Bauwa Letkol Inf. Dwi Dipoyono, Para pimpinan OPD, undangan dan Staf sedrta Pasukan Orange Dinas Lingkuna Hidup Kabupaten Kaimana..
Dalam laporan singkat Plt. Kepala Dinas Lingkungan Hidup Syaifudin Sirfefa memaparkan tentang tujuan dan manfaat dibentuknya Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Persampahan Terpadu yang merupakan bagian dari implementasi pelaksanaan reformasi birokrasi oleh Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Kaimana, dan beliau juga meminta dengan hormat kepada Bupati Kaimana agar dapat memberikan sambutan serta meresmikan pembentukan UPTD Persampahan Terpadu yang telah dibentuk.

Dalam Sambutannya, Bupati Kaimana menegaskan terkait implementasi dibentuk serta dilaunchingnya UPTD Persampahan Terpadu pada Dinas Lingkungan Hidup adalah bagian dari tujuan dan cita-cita Pemerintah Kabupaten Kaimana dalam rangka menciptakan Kaimana Nol Sampah.
“Diharapkan kedepan masalah Persampahan mulai dari Andaair sampai Coa, kita sama-sama bias menciptakan kabupaten Kaimana yang syukur puji Tuhan yang kita targetkan nanti adalah Nol Sampah untuk itu saya berharap kita sama-sama memberikan pemahaman kepada masyarakat, itu dimulai dari masing-masing perangkat daerah. Saya berharap dan sampaikan kepada plt. Lingkungan Hidup agar kedepan kita bias buat perda berkaitan dengan Jam Buang Sampah” Ujar Bupati dalam sambutannya

Bupati juga menghimbau kepada setiap OPD yang ada, agar tidak hanya mengajarkan masyarakat terkait prosedur buang sampah pada tempatnya, tetapi Beliau juga mengingatkan tentang pantai yang juga harus menjadi perhatian untuk dijaga kebersihan dan keindahannya.
“kalau kita mengakui secara jujur di pantai-pantai kita ini masih banyak sampah-sampah plastik yang notabenenya kalau ini kita biarkan akan merusak kehidupan di laut. Untuk itu sekali lagi sebagai Kepala Daerah dengan adanya launching UPTD ini merupakan langkah awal kita semua bagaimana masalah sampah di kaimana kedepan kita bisa benahi menuju Kaimana nol sampah” himbau bupati.

Launching pembentukan Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Persampahan Terpadu oleh Bupati Kaimana Freddy Thie ditandai dengan penabuhan tifa panjang sebanyak 3(tiga) kali dan penandatanganan berita acara antara Plt. Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Bupati Kaimana menandakan UPTG Persampahan Terpadu Organisasi Perangkat Daerah, Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Kaimana resmi dan sah telah terbentuk.

Mengakhiri seluruh rangkaian Pembentukan dan Launching Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Persampahan Terpadu Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Kaimana ditandai dengan sesi foto bersama Bupati Kaimana bersama Plt. Sekda, Kapolres Kaimana, Dandim 1804 Kaimana dan Danyon 764 Iamba Bauwa dan Plt Kadis LH deserta para staf Dinas LH dan Pasukan Orange Dinas LH.
